Apa yang perlu kita lakukan dalam menyusun itinerary backpacking ke lombok?
Itinerary - memang ada istilah 'backpacker tanpa rencana' namun buat saya itinerary/rencana perjalanan tetap paling penting. susunlah itinerary secara simple beserta destinasi,peta tujuan beserta bujetnya. bisa dengan cara googling atau bertanya di forum2 backpacker.disini saya coba bantu tips untuk bujet terminim backpacker ke lombok ( backpacker berangkat/start dari Jakarta) .
Jakarta - Surabaya
Kereta Gaya Baru malam - Berangkat pukul 12.15 WIB dan tiba pukul 02.40 WIB dinihari. dengan harga tiket Rp 33.500.
[toggle topic="Tips dari saya"] Mengingat sekarang tiket kereta ekonomi sulit didapat (setiap penumpang mendapatkan nomor tempat duduk) belilah tiket H-7 sebelum hari keberangkatan.[/toggle]
Surabaya Banyuwangi
[toggle topic="Tips dari saya"]Akan banyak waktu anda yang terbuang percuma,karena kereta tiba di surabaya pukul 2 dini hari dan berangkat menuju banyuwangi pukul 2 siang, itu artinya anda menunggu kurang-lebih 12 jam. Saya sarankan anda mengambil rute dari st.lempuyangan. karna menurut saya stasiun Yogya lebih nyaman dan aman untuk beristirahat daripada stasiun Surabaya. selain itu kans anda kehabisan tiket sangat kecil,mengingat anda berangkat dari stasiun awal pemberangkatan KA Sri Tanjung. [/toggle]
Ketapang - Gilimanuk
sesampai di Stasiun Banyuwangi Baru, Anda tinggal jalan kaki menuju Pelabuhan Ketapang. Jaraknya sangat dekat hanya sekitar 500 meter dari stasiun.Anda bisa membeli tiket kapal feri dengan Harga tiket Rp 6.000 per orang.
[toggle topic="Tips dari saya"]Siapkan identitas (KTP) anda karena akan ada pemeriksaan oleh petugas. lama perjalanan sekitar 1/2 jam. sebaiknya anda membeli perbekalan sebelum naik ke kapal, karena biasanya harga makanan diatas kapal mahal.[/toggle]
Gilimanuk - Padang Bai
Setiba di Gilimanuk, cukup berjalan kaki ke depan pelabuhan, anda bisa melanjutkan perjalanan menuju Pelabuhan Padang Bai menggunakan bus 3/4. Tarif normalnya adalah Rp 35.000/orang.
[toggle topic="Tips dari saya"]Ada baiknya anda tiba di Gilimanuk pada siang hari,mengingat angkutan di bali akan lebih mahal pada malam hari.[/toggle]
Padang Bai - Lembar
Tarif feri pelabuhan padang bai - lembar adalah 36.000/orang. perjalanan penyebrangan memakan waktu sekitar 4 jam atau lebih (tergantung cuaca).
[toggle topic="Tips dari saya"] Menghitung waktu perjalanan di kapal yang lumayan panjang (4jam - 5jam),siapkan perbekalan yang cukup sebelum masuk pelabuhan, karena harga makanan diatas kapal kurang bersahabat.[/toggle]
Total pengeluaran transportasi sekitar 150 ribu. selanjutnya anda bisa mengatur destinasi yang akan anda kunjungi. kemudian beberapa hal lain yakni:
Penginapan Backpacker Lombok
Penginapan backpacker atau homestay di lombok utara (kawasan gili) paling murah sekitar Rp.80rb /malam. jika anda berniat tinggal lebih lama. anda bisa mempertimbangkan kost-kostan, tarifnya kisaran 400rb/bulan.
[toggle topic="Tips dari saya"] Sampai di gili terawangan,acuhkan saja orang-orang (calo) yang menawarkan penginapan/homstay, karena biaya penginapan anda akan dikenai fee untuk calo. carilah sendiri sambil sejenak berputar-putar menikmati suasana gili. jika ingin harga yang lebih hemat, carilah penginapan yang cukup jauh dari pantai.[/toggle]
Makanan Backpacker Lombok
Hati-Hati memilah warung makan di Lombok,salah-salah bujet backpacking anda malah membengkak hanya karena urusan perut. karena memang hampir tidak ada makanan yang sesuai kantong backpacker di kawasan Lombok,terutama lombok utara (gili terawangan). memang ada pasar malam/warung jawa di kawasan gili terawangan, namun tetap saja harganya kurang bersahabat. kisaran 20-40rb 1 porsi.
[toggle topic="Tips dari saya"] Jika anda mau repot,jalanlah sedikit ke arah gang jalan setapak,disana ada warung makan yang cukup murah. saya pernah makan dengan harga 10rb/orang menunya ayam goreng,tempe dan sayuran. di daerah lombok selatan (pantai kuta,aan,ringgit) untuk perbandingan saja. harga gorengan di gili terawangan 2000 rupiah 1 biji,di kawasan kuta hanya 500 rupiah. jangan enggan untuk bertanya terlebih dahulu harganya sebelum anda makan[/toggle]
Angkutan Umum
Jangan kaget ketika anda menginjakan kaki di Lombok (Pel Lembar). anda akan dihadapkan pada calo yang sedikit memaksa. ini momok yang menyebalkan dari pariwisata lombok, angkutan umum yang kurang manusiawi dengan tarif yang semena-mena menjadikan backpacking ke lombok harus sedikit menarik urat.
[toggle topic="Tips dari saya"] Selalu tanyakan ke masyarakat/penduduk sekitar tentang tarif angkutan. jangan enggan menawar sebelum anda naik ke bemo/bis/engkel di terminal[/toggle]
Sewa Motor di Lombok
Banyak tersedia tempat penyewaan motor di Lombok, terutama di sengigi. tarifnya 50rb/hari. atau lebih efektif sewa motor di mataram.
- Alamat (contact person) sewa motor di sengigi:
Gurnita Telp/HP : 081333270370.
- Alamat (contact person) sewa motor di Mataram Lombok:
Depan kantor pos cakranegara. jln gelantik . Telp: 0370 631165
bersambung
Download Majalah Backpacker Lombok (Free)
special thanks: Miftah Rizal
500 rb cukup ko ke lombok. trims sudah share
BalasHapusyap. sebetulnya bujet backpacker tergantung dari sejauh mana kita bisa menahan diri ^^
BalasHapus